Padang (UNAND) – Universitas Andalas berkolaborasi dengan PT Telekomunikasi Seluler (Telkomsel) memberikan pembekalan kepada seluruh calon wisudawan yang berlangsung pada Rabu (10/1) di Gedung Convention Hall Kampus Limau Manis.
Mengusung tema Let's Go Beyond, Mastery of Softskill To Kickstars Your New Journey dengan menghadirkan narasumber M. Haidar Ramdani (People Business Partner Sumbangteng), Dwipanca Adi Nugraha (Corporate Communications Sumbangteng).
Wakil Rektor I Universitas Andalas Prof. Syukri Arief, M. Eng mengungkapkan kegiatan pembekalan ini sangat penting meskipun agak terlambat.
Ia berencana untuk ada pembinaan diri dan karir mulai dari awal baik itu mahasiswa tahun satu, tahun dua, dan tahun tiga, serta akan mendesignnya yang pada akhirnya akan berkelanjutan.
Baginya kegiatan ini merupakan upaya untuk mendekatkan diri dengan dunia kerja karena dunia kampus terbiasa dengan teoritis namun ketika memasuki dunia kerja tidaklah mudah dan perlu menyesuaikan.
“Melalui kebijakan Merdeka Belajar dan Kampus Merdeka (MBKM) yang diluncurkan Kementerian sangat membantu, bahkan ada mahasiswa yang mengikuti kegiatan banyak manfaat dirasakan salah satunya kedekatan dengan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI),” ujar Prof. Syukri.
Dikatakannya, semakin dekat kampus dengan DUDI maka akan semakin mudah berinteraksi dan semakin cepat mahasiswa dalam menapaki dunia kerja. Ia berharap terutama kepada Telkomsel kegiatan seperti ini bisa dilanjutkan dalam bentuk kegiatan lain yang bsa dilaksanakan secara rutin baik itu dalam bentuk workshop maupun pelatihan.
Lebih lanjut, ia mengatakan kepada mahasiswa untuk jangan takut mencoba, jangan takut memulai pekerjaan meskipun dengan posisi tersebut yang nantinya bisa menapaki jenjang lebih baik ke depan.
“Kompetitor sekarang sangat banyak, ketika tidak memulai, maka akan sulit mendapatkan hal-hal besar ke depannya,” pungkas Guru Besar Kimia FMIPA ini.
Sementara itu, General Manager Telkomsel Sumbangteng Ainul Hamam mengatakan sebagian dari calon wisudawan ini tentunya akan ada yang melanjutkan studi, ada yang akan berwirausaha, atau msuk ke dunia DUDI, atau bahkan ada yang melamar ke perusahaan di Indonesia maupun luar negeri.
“Kegiatan ini bukan pertama dan juga bukan terakhir dan ini merupakan tanggung jawab Telkomsel sebagai perusahaan milik bangsa Indonesia,” ujarnya.
Disampaikannya, mahasiswa baru lulus akan mulai menorehkan tinta untuk kemajuan bangsa ini, apapun jalan yang dipilih pastikan bermanfaat untuk diri kita, keluarga dan bangsa.(*)
Humas, Protokoler, dan Layanan Informasi Publik